ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF KEHAMILAN, PERSALINAN, NIFAS, BAYI BARU LAHIR KB PADA NY. Y UMUR 25 TAHUN DI PUSKESMAS REMU KOTA SORONG

Detail Cantuman

Text

ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF KEHAMILAN, PERSALINAN, NIFAS, BAYI BARU LAHIR KB PADA NY. Y UMUR 25 TAHUN DI PUSKESMAS REMU KOTA SORONG

XML JSON

ABSTRAK
Direktur Kesehatan Keluarga Kementerian Kesehatan, dr. Eni Gustina,
MPH mengatakan penyebab tertinggi kematian ibu di tahun 2015 yaitu, tingginya
angka kematian pada ibu dipengaruhi status kesehatan dan gizi yang rendah.
Dilihat dari status kesehatan perempuan, khususnya ibu hamil, berdasarkan data
Kemenkes, sekitar 28,8% ibu hamil menderita hipertensi pada tahun 2015. Tidak
meratanya fasilitas kesehatan dan tenaga kesehatan yang tersebar di seluruh
wilayah Indonesia. Tujuan penelitian ini adalah untuk menerapkan Asuhan
Kebidanan Komprehensif Kehamilan, Persalinan, Nifas, Bayi baru lahir, DAN KB
PADA NY. Y G3 P2 A0 DI Puskesmas Remu Kota Sorong.
Jenis penelitian ini bersifat deskriptif dengan menggunakan metode asuhan
menejemen kebidanan 7 langkah varney dan di dokumentasikan menggunakan
metode soap, subjek penelitian Ny.Y Umur 25 tahun yang di dampingi mulai saat
kehamilan, persalinan, bbl, nifas dan kb sejak 08 April 2019 – 20 juni 2019.
Berdasarkan hasil asuhan kebidanan yang diberikan pada Ny.Y G3P2A0
Usia kehamilan 38 minggu – 6 minggu post partum, yang dilakukan pemantauan
mulai dari tanggal 08 April 2019 – 20 juni 2019. Asuhan kehamilan dilakukan
selama 3x, asuhan pertama dilakukan pada tanggal 08 April 2019 di laboratorium
kebidanan poltekkes kemenkes sorong, yang ke dua pada tanggal 11 April 2019 di
Puskesmas Remu, Yang ke tiga pada tanggal 08 Mei 2019 di rumah. Sedangkan
Asuhan persalinan,bbl 6 jam, dan nifas 6 jam dilakukan di RSUD Kabupaten
Sorong pada tanggal 30 April 2019 dan di lanjutkan di rumah dengan asuhan
Keluarga Berencana.
Kesimpulan yang dapat peneliti tarik dalam menerapkan asuhan kebidanan
komprenshif menggunakan manejemen asuhan kebidanan 7 langkah varney dan
pendokumentasian asuhan kebidanan pada Ny.Y ibu dan bayi dalam keadaan
sehat. Saran Untuk itu disarankan agar bidan dapat memberikan asuhan yang
komprehensif guna meningkatkan mutu layanan kebidanan dalam rangka
menurunkan angka kematian ibu dan bayi.
Kata Kunci : Asuhan komprehensif, Ny.Y,Persalinan Normal


Detail Information

Item Type
Laporan Tugas Akhir
Penulis
Dyah Ayu Permatasari - Personal Name
Student ID
4 1540117007
Dosen Pembimbing
Penguji
Adriana Egam, S.ST, M.Kes - 196707241988012004 - Ketua Penguji
Sunaeni,S.ST,M.Keb - - Penguji 1
Zaenab Ismail, S.SiT, M.Kes - - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
15401
Edisi
Published
Departement
Poltekkes Kemenkes Sorong
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit Poltekkes Kemenkes Sorong : Perpustakaan Sorong.,
Subyek
No Panggil
Copyright
POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES SORONG
Doi

Deposit User
Indra Darwan Aras.A.Ma.PUST

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail